Sengkang, 17 Oktober 2024 – Dalam upaya menanggulangi masalah stunting di Kabupaten Wajo, UNICEF dan Jenewa Madani Indonesia bekerjasama dengan pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan didukung oleh Tanoto Foundation menggelar kegiatan Orientasi Gizi Ibu dan Anak serta Penguatan Posyandu dalam Pencegahan Stunting di Kabupaten Wajo. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Sallo, Sengkang, dengan dihadiri oleh Koordinator Kesehatan Keluarga dan Gizi, serta Sub Koordinator Promosi Kesehatan dari seluruh puskesmas di Kabupaten Wajo.

Acara dibuka secara resmi oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo, Ibu Ira Rahmayani SKM.,M.Si. Dalam sambutannya ia menyampaikan,

“Kita harus bersatu padu agar program ini berjalan dengan baik, melalui kader yang akan menyampaikan ke masyarakat, dengan 25 kompetensi kader juga dapat membantu dalam mengoptimalkan pemberian makanan bagi anak, ibu bersalin dan melahirkan, pemberian ASI Ekslusif, MP ASI dan praktik-praktik mandiri lainnya.”

Pada kesempatan yang sama Surahmansah Said, MPH selaku Direktur Jenewa Madani Indonesia menuturkan,

“Kegiatan ini dilaksanakan secara berjenjang, awalnya di tingkat provinsi, kemudian dilanjutkan ke kabupaten dan akan diteruskan ke kader posyandu dan masyarakat, dengan pendekatan Komunikasi Perubahan Perilaku diharapkan masalah gizi termasuk stunting dapat terselesaikan.”

Orientasi Gizi ibu dan Anak, serta penguatan posyandu  merupakan bagian dari komitmen bersama dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarat dan memastikan setiap anak tumbuh dengan baik, bebas dari stunting.

Leave a Reply

Your email address will not be published.